Cara Mencetak Undangan Sendiri Menggunakan Printer Biasa

Post SahabatArtikel
Cara mencetak undangan sendiri menggunakan printer bisa dilakukan tanpa harus memakai jasa vendor yang lebih mahal. Dengan mencetak undangan dengan printer yang sudah ada dirumah tentu bisa menekan biaya pembuatan undangan. Anda bisa membeli blangko undangan kosong untuk kemudian dicetak sendiri dengan printer biasa tanpa harus membeli printer baru.

Mencetak undangan dengan printer sendiri ada kelebihan dan kekurangannya. Kelebihannya bisa hemat waktu dan biaya pembuatan undangan, kekurangannya adalah hasil cetak tidak setajam di printer khusus yang biasa digunakan para profesional namun cukup bagus jika dipakai sendiri. Berikut cara mencetak undangan sendiri menggunakan printer yang cukup sederhana.


Perhatikan Jumlah Lipatan Kertas


Jika Anda ingin mencetak undangan dengan printer biasa, pertama perhatikan jumlah lipatan kertas di blangko undangan yang Anda gunakan. Hal ini bertujuan untuk memudahkan Anda membuat tulisan isi undangan di bagian sisi-sisi yang berbeda. Karena setiap sisi akan diberi tulisan yang berbeda seperti informasi acara, doa pernikahan dan denah lokasi.

Siapkan Program Photoshop atau Corel Draw


Satu hal penting jika Anda ingin cara mencetak undangan sendiri menggunakan printer adalah Anda harus menguasai program photosop atau program corel draw. Baik photoshop maupun corel draw membantu Anda membuat desain isi undangan yang kemudian dicetak kedalam blangko undangan. Pelajari dulu cara menggunakan photoshop atau corel draw agar bisa mencetak undangan sendiri.

Scan Blangko Undangan


Cetak undangan sendiri pakai printer yang Anda punya harus dilengkapi dengan alat scan. Alat scan digunakan untuk scan blangko undangan, hasil scan blangko digunakan untuk mengukur blangko undangan dan untuk menentukan sisi-sisi yang akan diberikan tulisan. Nantinya hasil scan tidak ikut dicetak namun dihapus karena hanya isinya saja yang dicetak.

Ukur Blangko Undangan dengan Penggaris


Setelah melakukan scan blangko undangan, selanjutnya cara mencetak undangan sendiri menggunakan printer adalah dengan mengukur blangko undangan dengan penggaris. Hal ini dimaksudkan untuk menyamakan ukuran blangko undangan aslinya dengan yang ada dikomputer. Supaya nanti hasil cetak bisa sesuai dengan blangko undangan aslinya, tersusun rapi dan bagus.

Tuliskan Isi Undangan 


Walaupun Anda cetak undangan pakai printer biasa, tetap perhatikan tulisan didalam isi undangan. Pastikan bahwa tulisan yang Anda buat didalam isi undangan pernikahan Anda bisa sesuai dan rapi ketika dicetak. Kualitas hasil cetak tidak akan berpengaruh banyak jika isi dari undangan bisa tersusun rapi sehingga mudah dibaca dan dipahami.

Posisikan Blangko Undangan di Printer


Cara mencetak undangan sendiri menggunakan printer epson, canon maupun merk lain tentu tidak akan mempengaruhi hasil cetak undangan Anda jika posisi cetak benar. Maka dari itu apapun merk printer Anda sesuaikan posisi blangko undangan yang akan cetak dengan hasil photoshop maupun corel draw tentang isi undangan itu sendiri.

Atur Posisi Kertas Sebelum Mencetak


Jenis kertas untuk cetak undangan dengan printer bisa Anda pilih saat membeli blangko pernikahan kosong. Jenis kertas tentu akan mempengaruhi hasil cetak undangan Anda. Sebelum mencetak atur posisi kertas baik secara potrait (tegak lurus) maupun landscape (memanjang). Atur posisi kertas agar hasil cetak sesuai dengan konsep yang sudah Anda buat.

Cetak undangan dengan printer biasa memang bisa menghemat waktu dan pengeluaran untuk membuat undangan. Namun membutuhkan blangko undangan kosong untuk kemudian dicetak. Anda bisa membeli Blangko Undangan Pernikahan di blangko undangan Makassar dengan menghubungi 081381622530. Demikian sedikit informasi cara mencetak undangan sendiri menggunakan printer, semoga bermanfaat.

LihatTutupKomentar